Kewajiban Peserta SIPENCATAR 2012 yang dinyatakan LULUS Seleksi Tahap II.

Berdasarkan Pengumuman Ketua Pelaksana SIPENCATAR Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta Tahun 2012 Nomor: 29/SPC/VIII/STIP/2012 Tanggal 03 Agustus 2012 tentang Kewajiban Peserta SIPENCATAR 2012 yang dinyatakan LULUS Seleksi Tahap II, {phocadownload view=file|id=61|target=s} adalah sebagai berikut :

  1. Melakukan daftar ulang dengan membayar biaya yang sudah di tetapkan dan menyerahkan fotocopy bukti pembayaran di loket SIPENCATAR 2012 STIP Jakarta pada hari dan jam kerja.
  2. Pelaksanaan pembayaran dan daftar ulang dilakukan sejak Tanggal 03 Agustus sampai dengan 10 Agustus 2012, dengan biaya dapat didownload dibawah ini … {phocadownload view=file|id=62|target=s}.
  3. Bagi peserta SIPENCATAR 2012 STIP Jakarta yang LULUS dan Tidak Melakukan Daftar Ulang sampai Tanggal 10 Agustus 2012, maka dianggap mengundurkan diri.
  4. Melakukan pengukuran pakaian seragam di Auditorium STIP Jakarta Jl. Marunda Makmur Cilincing Jakarta Utara dengan menyerahkan fotocopy bukti pembayaran. Pengukuran pakaian dilaksanakan pada :

    • Tahap I pada Tanggal 06 Agustus s/d 10 Agustus 2012
    • Tahap II pada Tanggal 29 Agustus s/d 31 Agustus 2012 (bila Calon Taruna belum sempat mengukur pakaian pada Tahap I)
  5. Calon Taruna akan masuk asrama di Kampus STIP Jakarta pada Tanggal 03 September 2012 Pukul 07.30 WIB dengan membawa perlengkapan yang telah ditentukan. Daftar perlengkapan dapat di download disini…{phocadownload view=file|id=68|target=s}.
  6. Pada Tanggal 03 September 2012, Calon Taruna yang telah Mendaftar Ulang agar menyerahkan kelengkapan administrasi sebagai berikut :
  • Membawa Ijazah (STTB) SMA Asli.
  • Mengisi formulir Pernyataan Taruna-Taruni, download disini ..{phocadownload view=file|id=63|target=s}.
  • Mengisi formulir pindah jurusan bagi yang sudah ditetapkan dalam putusan pengumuman pindah jurusan, download formulir…{phocadownload view=file|id=64|target=s}.
  • Bagi Calon Taruna yang melakukan tes di daerah supaya membawa berkas administrasi awal dan akhir tes serta hasil tes kesehatan dari masing-masing daerah lengkap.

Pada Tanggal 30 Agustus 2012, Ketua STIP Jakarta mengundang kehadiran Orangtua / Wali Calon Taruna-Taruni, undangan download disini …{phocadownload view=file|id=66|target=s}.

Demikian pemberitahuan ini agar menjadi perhatian.