(6/5/2017) Ketua STIP Jakarta Capt. Sahattua P. Simatupang,MM.,MH menghadiri undangan Panitia Pelaksana  sekaligus menyambut kehadiran  Menko Kemaritiman Jend. (Purn) Luhut B.Pandjaitan di acara Aksi Bersih BKT dalam rangka peringatan Hari Bumi tahun 2017. Acara yang melibatkan ratusan taruna STIP bersama masyarakat sekitar melakukan aksi bersih Banjir Kanal Timur (BKT).Aksi bersih ini dimulai dari muara BKT di Jalan Akses Marunda ke arah hulu, para relawan itu langsung membersihkan sampah dan kotoran di bantaran dan ruas jalan di sisi kiri dan kanan BKT.

IMG-20170506-WA0041

Seperti diketahui, Menko Kemaritiman Luhut Pandjaitan  menghadiri puncak acara peringatan Hari Bumi tahun 2017 yang dipusatkan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Cilincing, Jakarta Utara.Usai proses peringatan Hari Bumi 2017 di TPI Cilincing,  Menko Kemaritiman Luhut Pandjaitan menyempatkan meninjau staf dan taruna STIP bersama masyarakat Jakarta Utara melakukan Aksi Bersih  di sepanjang jalan dan bantara BKT Jakarta.Pada kesekapatan tersebut,  taruna STIP bersama warga masyarakat bersinergi dengan Pasukan Orange membersihkan bantaran sungai BKT dari segala bentuk sampah dan kotoran yang mengganggu dan merusak keindahan di Jakarta.

Ikut sertanya STIP dalam aksi kebersihan ini adalah bentuk pengalaman Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian masyarakat. Seperti pesan dari Puket III STIP Capt. Jaja Suparman, MM, bahwa ” Taruna STIP dilatih dan dibiasakan peduli dan terlibat langsung dalam acara dimasyarakat sekitar”.