Marine Night Festival II (Manifest II) atau yang biasa dikenal dengan Makrab berlangsung tadi malam, 6 Juli 2018 di Lapangan Bola Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta. Dengan mengangkat Tema “Get Ready For A Revolution” yang berarti seluruh taruna/i mendukung adanya proyek perubahan yang dirancang oleh Ketua STIP. Malam Keakraban ini merupakan acara tahunan dari, untuk dan oleh Staf Resimen Taruna STIP. Acara ini dibuat untuk mengakrabkan diri antar sesama Taruna dan Civitas Akademika STIP. Kami juga mengundang Sekolah Kedinasan lain untuk hadir di acara kami agar bisa mengakrabkan diri dengan Taruna dari Sekolah Kedinasan lain.


Kegiatan ini di buka oleh Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta Capt. Sahattua P. Simatupang, MM.,MH. Pesan yang disampaikan Bapak Ketua adalah “Silahkan menikmati acara ini dengan khidmat, tidak rusuh dan nikmati malam ini setelah menghadapi ujian semester kemarin, namun sebelum kita bersenang-senang, marilah kita menundukan kepala sejenak berdoa bersama bagi saudara kita yang sedang terkena musibah di Danau toba” Setelah itu, Ketua STIP melepas balon bersama Ketua Pelaksana Taruna Dewasa Tonny Satrio sebagai tanda diawali nya Acara Malam Keakraban ini.


Penampilan pertama dari tim Angklung dan dilanjutkan penampilan tim Dance. STIP Voice juga sangat menghibur diikuti antusias seluruh taruna/i. dilanjutkan Tim band STIP dari tingkat I,II, dan IV. Akhirnya guest star Band Souljah hadir di atas panggung memeriahkan acara Manifest II 2018 dengan membawakan 7 buah lagu. Acara ini juga dimeriahkan dengan adanya pesta kembang api. Setelah itu dilanjutkan dengan acara hiburan yang menampilkan penyanyi Gaby Mariska & friends. Acara berakhir dengan sangat meriah dan seluruh taruna/i merasa sangat senang dengan adanya acara ini. Diharapkan dengan adanya acara ini dapat menambah keakraban antara senior dan junior di Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran Jakarta.