Background Image

Menteri Perhubungan Kunjungi STIP Jakarta: Tinjau Fasilitas dan Temui Taruna

Diterbitkan pada: 28 Sep 2025, 08:41
Dilihat sebanyak: 93 x
Twitter Facebook LinkedIn Instagram

Di luar jadwal hariannya, Selasa pekan lalu, Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi berkunjung ke kampus Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta -- salah satu sekolah kedinasan di bawah Kementerian Perhubungan. Lokasinya di kawasan Marunda Cilincing, Jakarta Utara.

Menteri Dudy datang untuk melihat sarana dan prasarana kampus, juga untuk bertemu langsung dengan para pengelola dan mahasiswa di kampus besar yang telah melahirkan pelaut-pelaut dan pengelola pelabuhan yang kini terserak di seluruh dunia.

Menteri Dudy masuk ke ruang kelas dan berbincang akrab tanpa sekat dengan para mahasiswa. Di foto ini, Menteri Dudy tengah berbicara dengan putra putri STIP yang hendak magang hingga ke luar negeri. Ada yang ke Brazil, Uni Emirat Arab, Amerika Serikat, dll.

STIP Jakarta adalah satu dari 22 sekolah yang masuk pola pembibitan Kementerian Perhubungan. Di sekolah ini para mahasiswa -- disebut taruna dan taruni -- hidup dalam disiplin asrama, belajar navigasi, mesin kapal, hingga manajemen pelabuhan. Mereka belajar teori dan praktik langsung di dalam dan luar negeri. Lulusan STIP kini tersebar sebagai perwira kapal internasional, teknisi, manajer pelabuhan, hingga pejabat maritim.

#BPSDMPerhubungan
#STIPJakarta


Berita Populer

Whatsapp