Jakarta,25 Juni 2019

Bertempat di ruang audiovisual STIP Jakarta, Dr. April Gunawan Malau, S. Si., MM selaku Kepala Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat yang mewakili Ketua STIP membuka program Diklat pemberdayaan Masyarakat dalam rangka memenuhi kebutuhan SDM sesuai dengan bidangnya, kegiatan ini dihadiri oleh peserta diklat pemberdayaan masyarakat, perwakilan KSOP kelas IV Marunda, Kepala SMK 36 Jakarta Utara.

Diklat Pemberdayaan Masyarakat ini diikuti oleh 67 orang SMKN 36, 7 orang SMK cilincing, 21 orang SMK Darul Maarif, 3 orang SMK PGRI 3, 7 orang SMA 40. Dr. April Gunawan Malau, S. Si., MM menyampaikan bahwa, peserta harus semangat dalam mengikuti diklat tersebut dan memotivasi dirinya untuk belajar lebih giat. Sedangkan dari sambutanya bapak Sudandi menyampaikan kepada peserta untuk keseriusan dan menjalani diklat dengan semangat dan sungguh-sungguh.