Familiarisasi Penggunaan Alat – Alat Keselamatan Di Atas Kapal Bagi Anggota PMI Cabang Jakarta Utara
(04/10) Pada hari ini telah dilaksanakan kegiatan “Familiarisasi Penggunaan Alat – Alat Keselamatan Di Atas Kapal Bagi Anggota PMI Cabang Jakarta Utara” di STIP yang berlangsung pada tanggal 04 s/d 05 Oktober 2017. Kedatangan Kepala Markas PMI Jakarta Utara Bp.Yosep dan Sekretaris PMI Jakarta Utara Bp.Endang disambut hangat oleh Ketua STIP Jakarta Capt. Sahattua P. Simatupang. Selanutnya acara ini dibuka oleh Kepala Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Pande Irianto Subandrio S, MM dan kegiatan ini diikuti oleh anggota PMI. Dalam kesempatan ini pula Kepala Markas PMI Jakarta Utara Bp. Yosep memberikan sambutan yang berisikan bahwa diharapkan kegiatan ini akan berjalan baik, serta dapat ditingkatkan sehingga dapat berguna bagi peserta penyuluhan.
Kegiatan hari ke-1 peserta menerima materi – materi di Markat PMI Jakarta Utara dan kemudian kegiatan hari ke-2 dilaksanakan simulasi dan praktek langsung yang dipimpin oleh Kepala Unit Kapal Latih Capt. Sajim Budi Setiawan, MM. Kegiatan simulasi ini diawali dengan berupa pengenalan alat-alat keselamatan secara teori didalam kelas kemudian dilanjutkan praktek ke kolam latih STIP. Dari seluruh kegiatan yang berlangsung pada sore ini kegiatan ditutup oleh Kepala Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Pande Irianto Subandrio S, MM.
Related posts
Menteri Perhubungan Lantik 2.597 Perwira Transportasi Perhubungan
Rabu, 18 September 2019 09:24Pengembalian Uang SIPENCATAR STIP Tahun 2015
Rabu, 19 Agustus 2015 00:42Penutupan Diklat Pelaut ANT III Angkatan 28 oleh Ketua STIP
Jumat, 15 Maret 2019 05:22STIP dan Pelindo I Tanda Tangani MOU Kerjasama
Senin, 07 Januari 2019 04:28Familiarisasi Penggunaan Alat – Alat Kesehatan Di Atas Kapal Bagi Anggota PMI Cabang Jakarta Utara
Selasa, 03 Oktober 2017 08:23(03/10) Pada hari ini Ketua STIP Capt. Sahattua P. Simatupang, MM., MH menerima kunjungan dari Direktur Wavelink Maritime Institute Mr. Chen Wei Ja di ruang maritim STIP. Dalam kunjungan kali ini hadir pula Puket I Dr. Capt. Mugen S., M. Sc, Ka. BAAK Capt. Supendi, M. MTr, Ka. Divisi Pengembangan Usaha Abdul Rachman serta tim perwakilan dari Wavelink Maritime Institute. Dalam kesempatan ini pula Ketua STIP Capt. Sahattua P. Simatupang, MM,. MH menyampaikan pidatonya yang berisikan bahwa dengan adanya kunjungan ini maka kerjasama yang terjalin akan berjalan dengan baik dan berkesinambungan.
Stay connected