Ajang Indonesia Transportation English Olympic (ITEO) 2016 memasuki hari kedua, Kamis (17/3/2016) yang di selenggarakan di Aceh. Setiap delegasi tentu sudah mempersiapkan materi dan mental terbaik untuk menjadi juara.
Memasuki babak semifinal ITEO 2016, persaingan diprediksi makin seru, karena masing-masing delegasi tentu mempersiapkan diri dengan lebih baik lagi.
Data yang dihimpun, sedikitnya 30 kontestan siap berlaga untuk menjadi yang terbaik terutama untuk kategori speech contest dan teling story.
Beberapa kampus besar seperti STIP Jakarta, STPI Curug, PIP Semarang dan PIP Makassar serta ATKP Medan dan Surabaya bersaing ketat dan paling banyak meloloskan semifinalis pada ajang ITEO 2016.
Sesuai pesan Kepala BPSDM Perhubungan Wahju Satrio Utomo,SH, M.Si, ajang ITEO 2016 harus menjadi ajang untuk menunjukkan kemampuan dan kompetensi diri dalam Bahasa Inggris.
Untuk cabang Telling Story, peserta yang masuk babak semifinal adalah Adam Bahtiar PIP Semarang, Ahmad Tastika Betagama PKTJ Tegal, Aisyantika Candra ATKP Surabaya, Anidnya Indrastuti PIP Semarang, Bellatrix STTD Bekasi, Bellyndra Puja ATKP Makassar, Daniel A.Pasaribu STIP Jakarta, David Cristo STIP Jakarta, Dewa Ayu Puja BP2TD Bali, Doni Aulia BP2IP Malahayati. Selain itu juga M.Yusuf Wibisono BP2IP Malahayati, Ni Putu Yana BP2TD Bali, Riska Dinda Mustika API Madiun, Risma Ridhayanti PIP Makassar dan Siti Aisah dari API Madiun.
Untuk Cabang Speech Contest, peserta yang masuk semifinal adalah. M.Ilham dari STTD Bekasi, Joko Abadi Simamora ATKP Medan, M.Arif Poltekpel Surabaya, Rudy BP2IP Sorong, Atiqoh Astrina BP2TD Palembang, Leni Shofiani S STPI Curug, Regina Farah Azizah API Madiun, Devan Anjelito PIP Semarang. Dan Urutan berikutnya Satria Rana Pradita API Madiun, Febriana ATKP Makassar, Rosiana Kartikasari Ramadhani BP2TD Bali, Valentania Z.Sitepu STIP Jakarta, Alfan Renikson Pangaribuan STIP Jakarta, Tia Lestari, dan Oky Nur Rifai PIP Semarang.
Stay connected