Kabupaten Blitar, 9 Oktober 2020
Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta, melalui Pusat Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat (P3M), membagikan Sertifikat dan Uang Saku Peserta DPM di Kabupaten Blitar yang dilaksanakan selama 3 hari, Rabu, Kamis dan jumat 07 s.d 09 Oktober 2020. Dilakukan dengan memenuhi Protokol kesehatan, sebagaimana telah ditentukan, diantaranya mengukur suhu tubuh, mencuci tangan dan menggunakan masker.
Sertifikat yang dibagikan teridiri dari Basic Safety Training (BST) KLM dan SKK 60 MILL secara gratis.
Kegiatan DPM ini merupakan Instruksi langsung dari Presiden Republik Indonesia yang dilaksanakan secara nasional, dimana STIP yang berada dibawah BPSDM Perhubungan dapat ikut serta secara aktif mendidik masyarakat guna peningkatan kesejahteraan ekonomi terutama menghadapi kondisi Covid-19 saat ini.
Di kesempatan kegiatan ini Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan Kabupaten Blitar Drh. Adi Andaka, MSi, mengucapkan terimakasih dan mengapresiasi setinggi-tingginya kepada Kementrian Perhubungan, BPSDM Perhubungan, kepada STIP Jakarta dan KSOP kelas IV probolinggo atas terselenggaranya kegiatan ini sehingga masyarakat Kabupaten Blitar dapat terbantu dalam meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan masyarakatnya serta berharap kegiatan ini dapat tetap berlanjut.
Selain pembagian sertifikat secara gratis, kepada para peserta DPM juga diberikan uang saku.
Stay connected