Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) di Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta kembali melaksanakan Penyuluhan dengan materi “Penyuluhan Mengenai Teknik Perbengkelan Dalam Bidang Las Kepada Warga Kelurahan Marunda Kecamatan cilincing Jakarta Utara “. Penyuluhan dilaksanakan selama 2 hari pada tanggal 15-16 Maret 2016 yang di bertempat di Ruang AVA lantai 1 dan Lab Las STIP.

Penyuluhan pada kegiatan ini mengundang warga masyarakat Rw.01 Kelurahan Marunda Kecamatan Cilincing Jakarta Utara sebanyak 30 orang dan dihadiri oleh pejabat struktural dan fungsional STIP. Materi yang diberikan pada penyuluhan meliputi teori dan praktek.

Dalam sambutannya, Ketua STIP Pranyoto, S.Pi. MAP, menyampaikan bahwa penyuluhan ini bertujuan untuk membekali masyarakat akan ilmu pengetahuan dan ketrampilan yang dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari dan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.