Jumat (18/3/2016) Delegasi Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta berhasil keluar sebagai juara umum dalam ajang Indonesia Transportation English Olympic (ITEO) 2016 di Kampus BP2IP Malahayati, Aceh.
Piala bergilir dan piagam penghargaan diserahkan Ketua Panitia ITEO 2016 yang juga Kepala BP2IP Malahayati H.Hartanto,MH,M.Mar.E.
Penghargaan itu diberikan dalam satu upacara di Kampus BP2IP Malahayati sekaligus penutupan secara resmi event kompetisi Bahasa Inggris yang pertama di BPSDM Perhubungan itu.
Delegasi STIP Jakarta berhasil menjadi pemenang dalam berbagai kategori lomba di ITEO 2016 yang pertama itu.
STIP Jakarta berhasil meraih Juara 1 untuk debate competetion (TIM STIP B), Juara Debate competetion Juara Harapan 1 (TIM STIP A).
Untuk speech contest, delegasi STIP Jakarta meraih Juara 1 atas nama Valentania Zulkarnaen Sitepu yang sekaligus di nobatkan sebagai Best of The Best Speaker dalam ajang ITEO 2016 , Juara III Speech Contest atas nama Alfar.
Selanjutnya, untuk cabang story telling, delegasi STIP meraih Juara II atas nama David.
STIP Jakarta sudah menjadi juara. Tugas ke depan adalah, bagaimana menjaga dan meningkatkan prestasi itu menjadi lebih baik lagi.
Stay connected