Senin (30/5/2016) Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta telah melaksanakan Inhouse Training Migrasi ISO 9001:2008 ke ISO 9001:2015, bertempat di Briefing Room Agum Gumelar Building (AGB) STIP. Dalam Workshop Upgrading ISO 9001:2015 dipaparkan oleh narasumber Ir.Indra Syahriza,MM Dari Change Konsultan.
Pelatihan dibuka oleh Pembantu Ketua (Puket) I Capt. Wisnu Risianto, MM dan di hadiri oleh peserta Inhouse Training Mingrasi ISO 9001:2008 ke ISO 9001:2015.
Adapun beberapa hasil yang di simpulkan pada perubahan ISO tersebut yaitu :
- ISO 9001:2015 berubah menjadi 10 klausul, dimana ISO 9001:2008 hanya terdiri dari 8 klausul.
- Ada 3 inti dalam ISO 2015 yaitu Strategic Manajement, Risk Management, Change Management.
- Isu Internal dan Isu Eksternal Organisasi harus di evaluasi kembali, dengan berbasis resiko dan standar mutu ,
- Komitmen management yang menjadi penggerak utama implementasi ISO 9001:2015 harus mendukung penuh upaya peubahan ISO ini
Inhouse Training Mingrasi ISO 9001:2008 ke ISO 9001:2015 yang telah dilaksanakan ini sekaligus memberitahuan kepada masyarakat luas bahwa STIP sudah setapak lebih maju dalam menerapkan Sistem Manajemen Mutu berbasis ISO 9001:2008.
Stay connected